Gonjang-ganjing Casting Film True Love

Kabar itu berhembus ketika panas matahari memanggang tubuh-tubuh wanita muda dan setengah baya di Victoria Park Hong Kong. Kabar itu menyelinap di penuh sesaknya MTR di hari Minggu. Kabar itu mengalir lewat hubungan kawat(telepon) ketika wanita-wanita muda dan setengah baya itu asyik bergelut dengan aktifitas kesehariannya.

Wanita-wanita muda dan setengah baya itu adalah para Tenaga Kerja Wanita-Hong Kong(TKW-HK), dan kabar heboh itu adalah casting film True Love.


Terhitung sejak 29 Juli'08 casting film True Love sudah dijalankan. Tepatnya berada di Toko En Yu, Dragon Rise Building lantai 2 Causewaybay. Film yang mengangkat cerita tentang kisah hidup TKW Hong Kong itu rencananya bakal dibintangi oleh Titi Kamal dan juga bakal melibatkan 50 BMI-HK. GoeN's Production, partner Joel Bahar Virtya Music & Film sebagai pihak produser.

Indra Gunawan dari GoeN's Production mengatakan, "Pendaftaran dan casting akan terus berlanjut hingga akhir Agustus. Dan yang menentukan siapa yang berhasil lolos casting dan bisa ikut dalam film tersebut adalah Lola Amaria(selaku sutradara) dan Titi Kamal. Mereka berdua rencananya akan datang secara langsung ke Hongkong pada akhir Agustus."


Kendati dalam pendaftaran casting film tersebut para pendaftar di pungut biaya sebesar HK$ 400(1 HK$ = Rp1.185), namun tak menyurutkan minat beberapa TKW-HK untuk mendaftarkan diri. Sampai Minggu tanggal 13 Juli kemarin tercatat sudah ada 30 orang yang mendaftar. Keantusiasan dari peserta casting bisa dilihat dengan jelas dari gambar wajah mereka. Rasa percaya diri juga yang membawa mereka berada di hadapan puluhan TKW lainnya yang menyaksikan jalannya casting.

Casting bertahap itu kali ini mengharuskan para peserta casting untuk memperagakan kemampuan mereka dalam berakting yaitu marah dan menangis.

"Ya menggali bakat aja, dan kali aja beruntung," jawab Wanthy enteng. Wanthy adalah BMI-HK yang berasal dari Solo dan sudah bekerja di Hong Kong selama 5 tahun. Gadis berjilbab ini tidak ragu sama sekali dalam memperagakan kemampuan aktingnya, bahkan dia benar-benar menghayati aktingnya hingga terlihat emosi bahkan juga menangis sedih.

Ditanya tentang biaya yang dikenakan untuk sekali casting itu Wanthy menjelaskan bahwa dia menyadari seutuhnya dengan apa yang dilakukannya dan mengikuti casting ini sebagai upaya dia untuk menjadi yang lain yang lebih baik (calon bintang film).

Kebanyakan para pendaftar casting itu mempunyai pemikiran yang sama dengan Wanthy. Dan masalah 400 dolar adalah hal yang ringan bagi peserta casting tersebut, mengingat gaji TKW-HK adalah HK$3.480.

Berbeda dengan Wanthy, Liya, TKW-HK asal Malang yang menjalani masa terakhir kontrak ketiganya mengatakan bahwa dia tidak tertarik sama sekali untuk mengikuti casting.

"Lha wong gratis aja aku ga mau ikut kok, apalagi mbayar. 400 dolar itu lima ratus ribu mbak, bisa buat beli beras sekarung kalau di Indonesia," katanya.

Ada sesuatu yang menggelikan di balik pendaftaran casting film tersebut. Eni, panitia pendaftaran casting memperbolehkan salah seorang peserta casting untuk mencicil biaya pendaftaran. Dengan perjanjian minggu selanjutnya biaya casting harus dibayar lunas. Dia juga menjelaskan kalau setelah casting usai nanti masing-masing peserta akan mendapatkan photo dan VCD rekaman saat casting.

Masih belum dimengerti motif dari pembuatan film TKW ini, bahkan gambaran tentang bagaimana kisah film ini saja juga belum di ketahui oleh para peserta casting. Apakah ini ajang Lola Amaria untuk bernostalgia atas kesuksesannya dalam berakting di film "Detour Paradise", sebuah film TKW-Taiwan, ataukah benar-benar bisa mengangkat kisah para TKW-HK beserta segala fenomenanya, ataukah hanya karena rame ing gawe rame ing pamrih saja??? Dan sekiranya masih banyak juga pihak yang mempertanyakan HK$ 400, sebuah konspirasikah itu? kemanakah uang tersebut larinya?



________________________

demikianlah reporter Rie Rie melaporkan untuk babungeblog dot blogspot dot com

7 komentar :

  1. Pengenylenggarane....maksudku, penyelenggarane kredibel pora? gek2 mengko ono casting "open your..."... bukane nakut2i, tapi nek ngati2 rak yo paling apik to, Jeng. Yo nek dirimu melu trus lulus casting yo aku melu seneng. Btw, neng kono ono mentor sing jenenge Five Vi pora? kan deweke pernah main pilem Inem Pelayan Seksi....

    Mugo2 wae kasil lan dirimu iso katut melu syutingane, sopo ngerti dadi pemeran utama.

    Nek pemeran pembantu jo gelem, babu dadi pembantu cuma sekedar balik nama tok... hehehe..

    jo lali di liput kegiatan iku, trus di posting yo, Jeng.

    photo2ne juga di post yo...

    Ngono wae, dongaku mugo2 semuanya is oke and allright..

    God Bless You!!

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  3. kalo casting memang harus bayar, ya? baru tau, e, aku....

    BalasHapus
  4. Baru tau da babu ngeblog... hehehehe. cium jauh ah .. muaaaagh

    BalasHapus
  5. hi guy's: "pernah denger tabungan yang ga ada biaya potongan administrasi tiap bulannya?, terus setiap belanja dengan menggunakan kartu debit ATM dapet cash back (uang kembali ) 5% setiap belanja min. 200rb, gratis asuransi jiwa sebesar 10 jt, n pembukaan awalnya cuma cepe rb (100rb)"
    mau info lebih jelas tinggal kunjungi aja
    email:achmadsubandy@yahoo.com or cp : 081386548311 (khusus wilayah jabodetabek) :lol:

    BalasHapus
  6. >>kang Slamet, emang iyo kok
    >>Omtri, lha sing melu casting ki yo sapa??? Eman-eman temen duwitku.
    >>Ika, seharusnya ga mbayar kok. Kalo mbayar itu berarti duwitte gawe mlendungke wetenge dewe.

    BalasHapus

Matur suwun wis gelem melu umuk...